Rabu, 23 Maret 2022

 

 


 Pelatihan Karya Ilmiah dan Pelatihan PKM


    Pelatihan penulisan proposal program kreativitas mahasiswa (PKM) merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh biro Presmikat untuk melatih dan mengasah kemampuan mahasiswa, khususnya jurusan akuntansi dalam penulisan proposal PKM. Dalam pelatihan ini, dijelaskan bagaimana cara memilih judul proposal PKM yang tepat, serta membahas sistematika dalam penulisan proposal PKM yang sesuai dengan ketentuan yang tertera di pedoman pkm. Pelatihan ini menjadi bekal bagi mahasiswa untuk mengikuti program kreativitas mahasiswa.

    Pelatihan karya Ilmiah merupakan kegiatan yang diselenggarakan untuk mengembangkan kemampuan dan pengetahuan mahasiswa akutansi mengenai penulisan, pembuatan, serta struktur karya ilmiah yang baik dan benar, sehingga materi yang diberikan akan menjadi bekal dalam mengikuti perlombaan yang akan datang. Pelatihan ini menjelaskan materi, struktur, dan prosedur tentang bagaimana cara mengembangkan karya ilmiah yang dapat berguna bagi masyarakat dan dapat dikenal serta memotivasi para generasi muda agar berpartisipasi dalam pembuatan karya ilmiah tersebut. Tujuan pelatihan ini yaitu sebagai langkah awal dalam memulai dan mengikuti lomba karya ilmiah ,sekaligus menjadi manfaat bagi mahasiswa akutansi yang akan berpartisipasi dalam lomba nantinya.

1 komentar: